Cara Menghubungkan dua komputer + Internet dirumah

Apakah teman2 punya punya dua komputer dirumah? apa lagi salah satunya bisa mengakses internet, alangkah senangnya bila komputer yang lainnya juga bisa mengakses internet dan juga saling berhubungan dengan yang lainnya. mungkin pengalaman saya ini bisa membantu teman2 sekalian dalam menggabungkan 2 komputer dalam 1 koneksi.

Dalam area local ini kita bisa berbagi data maupun konektivitas internet antara komputer satu dengan komputer yang lainnya. caranya dengan membuat jaringan ada banyak jaringan yang ada saat ini namun yang akan dibahas adalah jaringan dua komputer "peer to peer" dengan denggunakan satu kabel crossover, tidak perlu hub atau pun swicth. anda hanya perlu mengecek panel belakang anda apakah ada port NIC (network interface card) dan menyiapkan :

1. kabel UTP (sepanjang jarak komputer 1 ke komputer 2)
2. Konektor RJ45 4 buah (usahakan membeli lebih untuk cadangan apabila gagal)
3. tang Krimping (bisa pinjam sama temem/lab disekolah/kampus)
4. Tester kabel (bisa langsung dicoba bila tidak ada)
5. makanan ringan supaya ga lapar (heheheheee...e becanda)



langkah pertama pembuatan kabel crossover:
>> kupas ujung kabel UTP sekitar 3 cm
>> urutkan kabel dengan urutan warna sebagai berikut

Putih Orange (1) >>> (3) Putih Hijau
Orange (2) >>> (6) Hijau
Putih Hijau (3) >>> (1) Putih Orange
Biru (4) >>> (4) Biru
Putih Biru (5) >>> (5) Putih Biru
Hijau (6) >>> (2) Orange
Putih Coklat (7) >>> (7) Putih Coklat
Coklat (8) >>> (8) Coklat

>> Setelah pengurutan ratakan potongan pada ujung kabelnya (harus rata supaya pada saat kabel masuk kedalam konektor RJ45 mentok sampai ujung)
>> masukan pada konektor RJ45 sampai terkena ujung kuningan RJ45 (mentok)
>> posisi pemasangan pada RJ45 harus sama, misal ujung 1 ada dibagian bawah RJ45 seperti gambar disamping maka pada ujung kabel pun posisi RJ45 harus dari bawah.
>> masukan kabel yang sudah dipakaikan RJ45 pada tang krimping ukuran RJ45 sudah ada tinggal diposisikan kedalam tang)
>> tekan tang dengan kuat sampai habis (bila pengucian tidak kuat bisanya kabel tidak menempel pada tembaga RJ45) jangan terlalu kuat mengunci tang krimping karena RJ45 bisa patah

>> selesai pembuatan kabel, selanjutnya pasang kabel yang telah ada RJ45nya pada port LAN yang ada dibelakang komputer anda

>> bila pesangan akan keluar icon dari taskbar sebelah kiri bawah bahwa ada koneksi yang terhubung
>> bila tidak ada, coba cek dengan tester kabel. apakah ada lampu ditester yang mati? bila ya berarti pada saat penguncian (penekanan tang krimping) kurang benar >> ulangi langkah diatas

langkah kedua yaitu setingan ip addres :
>> buka start menu >> control panel
>> network conection >> klik kanan pada icon LAN >> propertis >> pilih TCP/IP
>> isi number IP addresnya komputer yang ada koneksi internet dengan 192.168.1.1
>> subnet mask dengan 255.255.255.0 >> ok

internet sharing pada komputer 1 yang terhubung fgn internet
>> Aktifkan Internet Sharing dengan membuka >> start menu >> control panel >> network conection >> klik kanan pada icon dial up >> propertis
>> pilih Advance >> cheklis pada internet connection sharing >> ok

computer name & workgroup
>> buka windows explorer >> Klik kanan pada my computer >> propertis >> computer name
>> ganti computer name sesuai dengan yang anda inginkan
>> workgroup boleh digalti tapi harus sama dengan antara komputer 1 dengan komputer 2



pada komputer yang lain lakukan setting seperti berikut :
>> buka start menu >> control panel
>> network conection >> klik kanan pada icon LAN >> propertis >> pilih TCP/IP
>> isi number IP addresnya komputer yang ada koneksi internet dengan 192.168.1.2
>> subnet mask dengan 255.255.255.0 >> ok
>> buka windows explorer >> Klik kanan pada my computer >> propertis >> computer name
>> ganti computer name sesuai dengan yang anda inginkan tidak boleh sama dengan komputer 1
>> workgroup boleh digalti tapi harus sama dengan antara komputer 1 dengan komputer 2

coba konektifitas dengan langkah berikut (pada komputer2):
>> buka start >> run >> ping 192.168.1.1-t (ip yang ada dikomputer 1, apabila anda saat ini ada
dikomputer 2) bila tulisannya reply from 192.168.1.1 berarti komputer 2 anda sudah terhubung pada komputer 1 (bila gagal berarti ada kesalahan pada pengkabelan dan juga setingan IP, computername ataupun workgroup anda, ulangi pengecekan seperti saat pertama tadi)
>> cek juga internetnya dengan membuka internet explorer misal : buka www.google.com
>> bila bisa anda sudah bisa browsing dengan hasil kerja anda ini dan jangan lupa ucapkan syukur atas keberhasilan ini. selamat mencoba...
Share on Google Plus

About Unknown

0 Comment:

Posting Komentar